Cara Memerahkan Bibir Secara Alami (Tanpa Tato)
Cara Memerahkan Bibir Secara Alami memang banyak sekali alternatifnya, hanya saja dalam prakteknya cuma beberapa yang terbukti bekerja dengan baik dan mendapat banyak pujian dari yang pernah memerahkan bibir mereka.
Bahan alami atau herbal sejatinya tak mengandung bahan kimia apa pun, oleh karena itu disarankan sekali menggunakan bahan yang belum mengalami pengolahan dan bukan dari yang dibeli dari orang lain melainkan dari mencari sendiri di pasar tradisional agar usaha memerahkan bibir yang anda lakukan bisa berhasil dengan baik.
Gliserin. Dalam dunia kecantikan bahan ini sudah dikenal baik. Tapi untuk penggunaan sebagai obat memerahkan bibir juga baik. Jika ingin mencarinya kamu bisa bertanya ke toko obat kecantikan atau kosmetik, pasti mereka tau produk apa yang memakai bahan tersebut.
Minyak Almond atau Minyak Zaitun. Fungsi melembabkan pada kedua bahan ini mampu memperlihatkan warna asli bibir sehingga apabila anda perokok dan sering melakukan aktivitas lainnya yang membuat bibir jadi hitam, kiranya perlu memakai bahan ini. Gunakan salah satunya saja dan campur dengan madu lalu oleskan pada bibir.
Madu. Herbal yang satu ini memang sudah diakui untuk segala jenis penyakit, khususnya kulit. Oleskan madu pada bibir sebelum tidur dan bersihkan ketika bangun. Jika ini dilakukan secara terus menerus maka usaha memerahkan bibirmu bisa kamu lihat hasilnya setelah beberapa minggu.
Mentega Kuning. Mungkin kamu heran mana mungkin bahan pembuatan kue dipakai untuk memerahkan bibir secara alami, tapi pada kenyatannya bahan ini, khususnya pada kandungan lemak khusus di dalamnya, bisa membuat bibir lebih lembab dan berwarna lebih merah dari sebelumnya. Lakukan ini seperti pada penggunaan madu di atas.
Sebelum membaca semua isi artikel di halaman ini, mungkin anda mau membaca artikel menarik lainnya dari Fblogame juga :
- Contoh Daftar Riwayat Hidup Lamaran Kerja
- Foto Gambar Lucu Sekaligus Unik
- Cara memutihkan Kulit Tubuh Alami
- Cara memutihkan Wajah secara Alami
- Cara Menghilangkan Flek Hitam Bekas Jerawat
- Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Alami
- Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami
- Cara Mengecilkan Paha dan Betis
- Cara Memerahkan Bibir Secara Alami
- Cara Menghilangkan Ketombe Secara Alami
- Resep Cara Membuat Donat empuk dan Bulat Sempurna
- Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah
- Cara Menurunkan Berat Badan secara Alami
- Cara Menghilangkan Ketombe di Hidung dan Muka
- Cara Memutihkan Gigi Secara Alami
- Cara Menghilangkan Panu Secara Cepat
- Cara Menghilangkan Luka Di Wajah Secara Alami
- Cara Menghilangkan Lemak Di Perut Secara Alami
- Olahraga Cara menghilangkan Lemak Di Perut
Daun Ketumbar. Kamu bisa menggunakan ini dengan menghaluskan beberapa lembar sesuai dengan yang pas ditempelkan dibibirmu kemudian campur dengan air bersih. Setelah itu tempelkan di semua bagian bibir kurang lebih 1 jam saja, maka lambat laun warna gelap pada bibi bisa berangsur-angsur hilang dan mengembalikan merah bibir yang tertutupi.
Jeruk Nipis. Caranya peras jeruk nipis ke atas sendok yang telah diberi air lalu hasilnya kamu oleskan langsung untuk memerahkan bibir yang mana ini bekerja memudarkan warna gelap pada permukaan bibir yang lama kelamaan warna merahnya akan terlihat jelas. Jika punya air hangat akan lebih baik lagi jika dipijatkan setelah pemakaian ini.
Sebenarnya ada banyak sekali Cara Memerahkan Bibir Secara Alami (Tanpa Tato) yang bisa dipilih, tapi kami menyarankan jangan menggunakan semua sekaligus secara bergantian, ada baiknya lakukan untuk satu jenis sekitar beberapa minggu, jika tidak berhasil baru berpindah mencoba yang lain. Ini untuk menghindari bibir pecah-pecah dan terkelupas karena tidak sesuai bahan obat yang digunakan, sekalipun itu bahan alami.
Dewasa ini, sudah banyak sekali orang yang memerahkan bibir mereka dengan menggunakan berbagai cara, khususnya artis. Kebanyakan mereka memilih menato bibir menjadi merah pada semua bagiannya dengan bayaran mahal. Padahal dalam agama Islam hal ini sangat dilarang karena akan menutupi pori kulit yang sangat tidak baik untuk kesehatan dan juga wudhu shalat seseorang tidak akan diterima karena ini masuk dalam salah satu bagian wuduh yang harus dibasahi secara sempurna.
Demikian Cara Memerahkan Bibir Secara Alami (Tanpa Tato) ini semoga membantu dan dapat dipraktekkan dengan baik di rumah. Jika ada pesan atau komentar jangan lupa ketik 2 atau 3 kalimat agar kami tahu apa keluhan anda.
0 comments:
Posting Komentar